KUDUS, manu-miffa.sch.id – Dalam dunia biologi, virus sering dipandang sebagai makhluk hidup yang merugikan. Namun dibalik itu, sebenarnya virus juga memiliki peran positif yang menguntungkan. Mulai dari digunakan untuk membuat anti toksin serta melemahkan bateri pathogen.
Demikian itu disampaikan Guru Biologi MA NU Miftahul Falah, Una Lailis Tsani kepada kelas XC saat momen Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), Kamis, (22/08/2024).
“Virus juga bisa digunakan memproduksi vaksin dan sebagai alat diagnosis. Sementara peran virus yang merugikan yakni virus yang dapat menyebabkan penyakit pada hewan dan tumbuhan,” ujarnya.
Una mendefinisikan virus merupakaan microorganism yang bersifat parasite yang membutuhkan inang untuk bertahan hidup. Secara bahasa, virus berasal dari bahasa latin virrion yang artinya adalah racun. Virus juga disebut organisme peralihan antara makhluk hidup dan benda mati.
“Virus juga dapat disebut benda mati karena dapat dikristalkan, virus tidak bisa bernafas dan tidak ekskresi serta dikatakan makhluk hidup karena mempunyai kemampuan memperbanyak diri,” jelasnya.
Ia merinci beberapa ciri-ciri virus diantaranya berukuran kecil antara 20-300 nano meter, dengan diameter terkecil 17 nanometer. Virus, kata Una, hanya dapat dilihat dengan mikroskop electron.
“Bersifat parasite obligat dan tubuhnya tersusun dari serubung protein dan asam nukleat,” imbuhnya.
KBM yang diikuti 24 siswi itu nampak antusias, salah satu siswa kelas XC, Erlinda Libna Oktavia, menyampaikan, pelajaran biologi memang sangat menyenangkan karena dapat banyak pengetahuan tenang makhluk hidup.
“Pelajaran biologi sangat menyenangkan apalagi diajar guru asik dan favorit,” tukasnya.
Reporter:
Saluna Siva Rahmadani
Peserta didik MA NU Miftahul Falah kelas XC
0 Komentar