Adu Kreativitas dan Tumbuhkan Jiwa Patriotisme lewat Lomba Cosplay Tokoh

{[["☆","★"]]}

 

El miffa.com. Minggu,11Desember 2023 Hari kedua class meeting di MA NU Miftahul Falah berjalan sangat meriah dengan adanya komba cosplay tokoh Islam. Cabang lomba yang baru pertama digelar ini ternyata menjadi daya tarik tersendiri bagi siswa. Antusiasme siswa untuk mengikuti lomba ini juga cukup tinggi.  Peserta lomba yang merupakan perwakilan kelas tampil maksimal dengan kostum, make up, dan gaya khas dari tokoh yang dicosplaykan. Mereka dengan penuh percaya diri berjalan di red carpet yang telah digelar panitia di halaman madrasah, lalu berorasi menirukan gaya tokoh yang dibawakan. Ada yang menirukan keanggunan R.A Kartini, ada juga yang mengobarkan semangat perjuangan layaknya Cristina Marta Tiahahu, ada juga yang bercadar dan membawa pedang menunjukkan keberanian Rabiah Al Adawiyah. Bahkan,  pasangan  Nusaibah binti Ka'ab yang berjalan bersama suami, ditampilkan cukup menarik oleh perwakilan siswi kelas XII C, Nayla Najma dan Salsa, serta menyita perhatian penonton untuk berteriak dan memberikan tepuk tangan yang sangat meriah.  

Sementara itu,  Zahrotul Ulya dari kelas XIA tampil cantik berkebaya merah sebagai Ratu Kalinyamat. Tidak ketinggalan peserta putra, Fachrul Maulana Iqbal memerankan tokoh Sunan Kalijaga dengan pakaian khasnya baju lurik dan ikat kepala.

"Lomba ini termasuk lomba yang bagus karena bisa mengenalkan tokoh-tokoh baik yang Islami maupun tidak kepada siswa-siswi dan harapan saya  semoga tahun depan lomba ini bisa di optimalkan lagi mungkin baru pertama dan ini PR untuk OSIS yang harus menyiapkan strateginya"  Ungkap Bu Una Lailis Tsani (juri lomba cosplay tokoh tokoh).

Sementara itu, Ameliya, salah satu siswa kls XII menyampaikan bahwa dia  sangat mengapresiasi dengan adanya lomba ini  karena lomba ini menjadi salah satu wajah baru dalam classmeting tahun ini dan  berharap semoga tahun depan tercipta lomba lomba yang lebih baik serta dapat memberi dukungan kepada siswa-siswi MA NU Miftahul Falah dalam hal bakat dan minat. 

Pihak panitia class meeting mengaku bahwa tujuan diadakan lomba ini adalah untuk menyegarkan  otak setelah mengikuti ASAS/PAS selama hampir dua pekan. Selain itu, ajang ini juga dapat mingkatkan kreativitas siswa, ujar Auli Risna Dianti, panitia class meeting tahun ini.

Melalui ajang lomba semacam ini siswa dan siswi dapat mengenang dan meneladani semangat juang para tokoh. Harapannya semakin terpupuk jiwa patriotisme generasi muda. (Mamila/Alifia)

Posting Komentar

0 Komentar